Pertugas Rutan Tanjung Balai Karimun Melakukan Kontrol Keliling Merupakan Kegiatan Rutinitas Waktu Pagi
KupasKasus.com, Karimun Kepri – Curah Hujan Tinggi, Rutan Tanjung Balai Karimun Konsisten Lakukan Kontrol Keliling (Troling) Sebagai Deteksi Dini sekaligus Melaksanakan Razia Insidentil di blok hunian warga binaan, Sabtu (19/4/2025) malam.
Sebagai langkah deteksi dini dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban, petugas Rutan Karimun konsisten lakukan troling yang meliputi kamar hunian, brandgang bahkan luar tembok seputaran Rutan.
Kontrol keliling merupakan kegiatan rutinitas pada waktu pagi, siang maupun malam, yang bertujuan untuk melakukan pengawasan pengamanan. Candra Putra Irawansyah, selaku Kepala Rutan Karimun mengatakan Petugas Pengamanan tidak boleh lalai dalam melakukan troling, lebih baik tidak tidur satu malam daripada tidak tidur berhari-hari untuk mencari napi yang kabur, aman itu mahal lebih mahal lagi kalau tidak aman.
Tambahnya lagi, Kunci untuk menciptakan kondisi yang aman dan tertib yaitu melakukan Deteksi Dini. Salah satunya dengan melakukan kontrol dan patroli keliling, sehingga gerak-gerik Warga Binaan serta sarana dan prasarana keamanan Rutan Karimun dapat kita awasi.
Lanjut Karutan, dengan adanya kegiatan kontrol keliling secara rutin maupun insidentil oleh petugas, diharapkan dapat menekan dan meminimalisir kejadian gangguan keamanan dan ketertiban di Rutan Karimun.
“Kontrol keliling ini bukti keseriusan kita dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan Karimun, Sehingga Rutan Karimun selalu dalam keadaan aman dan terkendali. Apalagi belakangan ini cuaca kurang bersahabat, curah hujan tinggi, jadi selalu semangat dalam bertugas jangan sampai lengah, karena kondisi yang rawan terjadi disaat kita merasa aman,” katanya.
Dibalik pernyataannya, Kepala Rutan Tanjung Balai Karimun juga memberikan contoh kepada anggotanya dengan selalu masuk ke dalam Rutan secara insidentil terutama malam hari dan melakukan troling bersama perwira pengawas, staf KPR dan anggota regu yang sedang bertugas.
Selalu Siaga dalam menjaga Rutan yang bersih dari Narkoba dan barang barang berbahaya, Tim Satops patnal Rutan Karimun beserta Regu pengamanan juga melaksanakan razia blok Hunian Warga Binaan secara acak dan detail sebagai bentuk tindak lanjut dari 13 Program akselerasi menteri Imigrasi dan pemasyarakatan serta Perintah Langsung dari Direktur Jendral Pemasyarakatan, Rutan Karimun menggelar razia rutin kamar hunian secara insidentil bersama staff pengamanan, pelayanan dan Regu Pengamanan.
Razia ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan kondusif bagi para warga binaan. Dalam kegiatan ini 2 kamar, kamar hunian digeledah secara teliti oleh petugas Gabungan Staff Rutan Karimun.
Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban di dalam rutan, serta mendeteksi dini adanya barang-barang terlarang yang dapat mengganggu proses pembinaan warga binaan pemasyarakatan.
Dalam razia petugas berhasil menemukan sejumlah barang terlarang yang dilarang berada di dalam Rutan Karimun, seperti Mancis, Pinset, Pemotong kuku sedangkan HP dan Narkoba serta instalasi listrik liar ‘’NIHIL’’.
Kepala Rutan Kelas IIB Tanjung Balai Karimun, menyampaikan, Kegiatan razia Rutin ini merupakan bentuk komitmen kami dalam menciptakan lingkungan rutan yang aman, tertib, dan bebas dari narkoba serta barang terlarang lainnya.
"Kami akan terus melakukan upaya preventif seperti ini secara berkala.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan bahaya penyalahgunaan narkoba dan barang-barang terlarang," jelasnya.
Karutan Menegaskan dalam Situasi hari Libur Pun Petugas Pemasyarakatan harus selalu sigap dan siap dalam melaksanakan tugas sebagai bentuk cinta terhadap Pekerjaan.
"Kita, Jangan merusak Hal yang sudah Tertib dan Aman yang sudah Kita ciptakan didalam Rutan Tanjung Balai Karimun Bersama sama, Mari kita Jaga keharmonisan dan Ketertiban didalam Rutan Tanjung Balai Karimun," ucapnya.(R/ Iis Safitri)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456 Via E-mail: [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda) |
Komentar Anda :